Pages

 

Friday, March 9, 2018

PBA UIN MALANG ADAKAN MATRIKULASI DI MAN 1 PASURUAN

0 comments



Untuk mewujudkan mahasiswa yang berkompeten dan memiliki daya saing global, MAN 1 Pasuruan bekerjasama dengan mahasiswa PBA UIN MALANG mengadakan kelas matrikulasi bahasa Arab . Program ini dianggap penting sebagai upaya meningkatkan kemampuan berbahasa bagi siswa MAN 1 Pasuruan dalam mengimbangi diri dalam berkompetisi secara nasional maupun internasional.


Seperti bahasa arab adalah bahasa yang banyak digunakan diseluruh dunia sehingga mengharuskan  siswa maupun mahasiswa untuk menguasainya sebagai media berinteraksi secara internasional serta mampu membaca dan menelaaah buku-buku referensi ilmu pengetahuan dalam bahasa Arab.

Program ini dilaksanakan mulai tanggal 5-8 Maret 2018 dan disisi oleh Mahasiswa Mahasiswa jurusan pendidikan bahasa arab yang memiliki kualifikasi bahasa Arab yang mempuni.
Tujuan pelaksanaan program ini adalah supaya siswa siswa MAN 1 Pasuruan mantap dan mampu menjadi  mahasiswa yang  memiliki modal dan skill berbahasa Arab dan baik lisan maupun tulisan serta mampu membaca referensi dalam bahasa Inggris dan Arab. Materi yang diberikan juga meliputi maharoh kalam maharoh istima’ maharoh kitabah dan maharoh qiroah. (Jendral_pba)

0 comments:

Post a Comment